Thursday, September 18, 2008

Kasih Karunia Natal

Ps. Jonathan Setiawan



Pendahuluan:

Minggu lalu kita belajar seri khotbah pertama mengenai Natal, yaitu: Panggilan Yohanes Pembaptis – Apa rahasia di balik pelayanan Yohanes Pembaptis yang diurapi Tuhan. Kalau kita ingin dipakai secara luarbiasa oleh Tuhan seperti Yohanes Pembaptis, ada 4 hal yang harus kita miliki dalam hidup kita:
 Jubah Bulu Unta: Memulihkan dan mempertobatkan jiwa-jiwa walau penuh tantangan.
 Ikat Pinggang Kulit: Kerelaan dan kesediaan untuk melayani.
 Makan Belalang: Gaya Hidup Ilahi.
 Makan Madu: Suka Firman Allah.

Hari ini saya ingin ajak saudara untuk melangkah lebih dekat lagi dengan peristiwa kelahiran Tuhan Yesus Kristus – Natal. Saya coba untuk renung-renungkan apa intisari Natal itu? Apakah Natal sama dengan perayaan, apakah Natal adalah kartu Natal, pohon Natal, parcel Natal, dst. Ya mungkin itu bagian dari Natal tapi saya rasakan pasti ada sesuatu yang lebih dari itu semua. Akhirnya saya temukan bahwa Natal adalah berita kasih karunia, Natal adalah berita anugerah.

Berbahagialah orang yang hidup dalam anugerah Tuhan! Berbahagialah orang yang mendapatkan kasih karunia Allah! Apa yang seharusnya tidak mungkin kita terima, itu yang Tuhan berikan dalam hidup kita. Kita tidak layak menerima keselamatan, tapi dengan pengorbanannya 2000 tahun yang lalu di kayu salib, Allah menyediakan anugerah keselamatan itu bagi kita. Oleh karena itu, saudara dan saya disebut sebagai orang-orang yang berbahagia. Jadi bagikan anugerah Allah tersebut kebapa orang lain, supaya anugerah yang sama yang kita terima, juga turun atas jiwa-jiwa yang masih terhilang dan mereka bisa menerima keselamatan.


Isi:

Maria, ibu Yesus, juga seorang yang menerima anugerah dan kasih karunia Allah. Bagaimana prosesnya anugerah tersebut bisa diberikan pada Maria? Bagaimana juga supaya hidup kita ini senantiasa melimpah dengan anugerah Allah yang luarbiasa?

Baca Lukas 1:26-38 !!!
26 Dalam bulan yang keenam Allah menyuruh malaikat Gabriel pergi ke sebuah kota di Galilea bernama Nazaret, 27 kepada seorang perawan yang bertunangan dengan seorang bernama Yusuf dari keluarga Daud; nama perawan itu Maria. 28 Ketika malaikat itu masuk ke rumah Maria, ia berkata: "Salam, hai engkau yang dikaruniai, Tuhan menyertai engkau." 29 Maria terkejut mendengar perkataan itu, lalu bertanya di dalam hatinya, apakah arti salam itu. 30 Kata malaikat itu kepadanya: "Jangan takut, hai Maria, sebab engkau beroleh kasih karunia di hadapan Allah. 31 Sesungguhnya engkau akan mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki dan hendaklah engkau menamai Dia Yesus. 32 Ia akan menjadi besar dan akan disebut Anak Allah Yang Mahatinggi. Dan Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya takhta Daud, bapa leluhur-Nya, 33 dan Ia akan menjadi raja atas kaum keturunan Yakub sampai selama-lamanya dan Kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan." 34 Kata Maria kepada malaikat itu: "Bagaimana hal itu mungkin terjadi, karena aku belum bersuami?" 35 Jawab malaikat itu kepadanya: "Roh Kudus akan turun atasmu dan kuasa Allah Yang Mahatinggi akan menaungi engkau; sebab itu anak yang akan kaulahirkan itu akan disebut kudus, Anak Allah. 36 Dan sesungguhnya, Elisabet, sanakmu itu, iapun sedang mengandung seorang anak laki-laki pada hari tuanya dan inilah bulan yang keenam bagi dia, yang disebut mandul itu. 37 Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil." 38 Kata Maria: "Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu." Lalu malaikat itu meninggalkan dia.


1. Orang yang menerima anugerah adalah orang yang diberkati di antara kaumnya.

a. Baca Luk 1:26-28 !!!
26 Dalam bulan yang keenam Allah menyuruh malaikat Gabriel pergi ke sebuah kota di Galilea bernama Nazaret, 27 kepada seorang perawan yang bertunangan dengan seorang bernama Yusuf dari keluarga Daud; nama perawan itu Maria. 28 Ketika malaikat itu masuk ke rumah Maria, ia berkata: "Salam, hai engkau yang dikaruniai, Tuhan menyertai engkau."

b. Waktu saya bandingkan Alkitab Bahasa Indonesia kita dengan salah satu terjemahan Alkitab Bahasa Inggris, saya menemukan ada satu kalimat yang hilang. Perhatikan terjemahannya dalam Bahasa Inggris (Lukas 1:28):

28 And the angel came in unto her, and said, Hail, thou that art highly favoured, the Lord is with thee: blessed art thou among women.

Kata ‘MALAIKAT’ di situ diambil dari kata ‘AGGELO’ (pengucapan: angelo) yang punya arti utusan atau pembawa pesan Allah. Pesan apa yagn dibawa oleh malaikat Gabriel ini kepada Maria?

Ay 28 saya terjemahkan langsung: Dan malaikat itu datang pada Maria, dan berkata, bersukacitalah, engkau yang sangat dikaruniai (highly favoured – sangat dikenan, yang mendapat anugerah besar, kasih karunia besar), Tuhan menyertaimu: DIBERKATILAH ENGKAU DI ANTARA KAUM WANITA. (inilah kalimat yang hilang dalam Alkitab kita).

Kata ‘DIBERKATI’ di situ berasal dari kata ‘EULOGEO’ yang punya arti DIBUAT MAKMUR, DIBUAT BERBAHAGIA, DAN DILIMPAHI DENGAN BERKAT.

c. Jadi dari ayat ini kita mendapatkan sebuah kesimpulan bahwa ORANG YANG MENDAPAT ANUGERAH BESAR DARI TUHAN HIDUPNYA AKAN MAKMUR, BERBAHAGIA, DAN BERKELIMPAHAN BERKAT MELAMPAUI ORANG-ORANG DI SEKELILINGNYA.

Lihat kehidupan Maria: Pada awalnya dia adalah seorang gadis biasa yang sederhana dan polos. Tidak banyak orang yang mengenal dia, bukan berasal dari keluarga kerajaan yang punya kekuasaan besar atau kekayaan yang besar. Mungkin dia seperti kebanyakan dari kita yang hadir pada saat ini. Tapi perhatikan baik-baik: Ketika dia mendapatkan anugerah Allah yang besar itu, hidupnya disertai Tuhan, langkah-langkahnya diatur oleh Tuhan, dan dia dipakai secara luarbiasa untuk melahirkan bayi Yesus, namanya harum dicatat dalam Alkitab, dan melalui hidupnya banyak orang-orang yang diberkati. INILAH ANUGERAH BESAR ITU!

d. Apa artinya bagi kita? Tidak peduli seberapapun sederhananya keadaan kita saat ini, tidak peduli seberapapun rendahnya kedudukan kita sekarang, tidak peduli seterbatas apapun kita – kalau anugerah Tuhan turun atas hidup kita, maka hidup kita tidak akan tetap sama, kita akan melihat tingkap-tingkap langit terbuka, bahkan pintu gerbang Surga terbuka dan hidup kita dilimpahi dengan kemakmuran, kebahagiaan dan berkat yang luarbiasa. JADI TERIMA ANUGERAH ITU PADA HARI INI.

e. Kalaupun saat ini rumah tangga anda sedang berantakan dan keluarga terasa porak poranda – tidak ada lagi kerukunan dan keharmonisan, yang ada setiap hari ada kata-kata kasar yang saling menyakiti, pandangan mata yang curiga, amarah, kebencian dan kekecewaan satu dengan yang lain - jangan pernah menyerah, jangan biarkan Iblis menang dengan perceraian, tapi biarlah hari ini hati kita terbuka lebar sehingga kasih karunia Allah bisa turun dalam rumah tangga dan keluarga kita. ANUGERAH itu ibaratnya seperti TERANG KEMULIAAN ALLAH – Bangkitlah menjadi teranglah sebab kemuliaan Tuhan telah terbit atasmu. Kalau kemuliaan Tuhan terbit atas keluarga kita, maka kita akan melihat malaikan Tuhan bekerja dan memulihkan keluarga kita menjadi indah kembali.

f. Jika sakit penyakit terus menggerogoti tubuh anda dan dokter berkata yang begini harus operasi dan biayanya sangat tinggi. Mungkin saat ini saudara datang dalam keadaan putus asa, rasanya tidak ada lagi harapan, tidak ada lagi yang bisa menolong, hanya tinggal menunggu waktu saja. Saya katakan pada saudara saat ini, ada yang lebih tinggi dari dokter, ada yang lebih berkhasiat dari obat, ada yang lebih hebat dari rumah sakit – itu namanya anugerah Tuhan. Terimalah anugerah itu sekarang dan lihat tubuh kita akan dipulihkan kembali.

Masalahnya seringkali kita tidak menyadari kalau anugerah Tuhan itu sedang datang dalam kehidupan kita. Ini masuk dalam poin kedua:


2. Seringkali kita tidak sadar kalau Allah sedang memberikan kasih karuniaNya kepada kita.

a. Baca Lukas 1:29-33 !!!

29 Maria terkejut mendengar perkataan itu, lalu bertanya di dalam hatinya, apakah arti salam itu. 30 Kata malaikat itu kepadanya: "Jangan takut, hai Maria, sebab engkau beroleh kasih karunia di hadapan Allah. 31 Sesungguhnya engkau akan mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki dan hendaklah engkau menamai Dia Yesus. 32 Ia akan menjadi besar dan akan disebut Anak Allah Yang Mahatinggi. Dan Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya takhta Daud, bapa leluhur-Nya, 33 dan Ia akan menjadi raja atas kaum keturunan Yakub sampai selama-lamanya dan Kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan."

b. Pertama kali Maria mendengar pesan anugerah yang disampaikan itu, Maria TERKEJUT – Alkitab bahasa Inggris menulis Maria TERGANGGU, GELISAH, TAKUT, TIDAK MENGERTI. Ini adalah respon pertama kalau anugerah Tuhan turun atas hidup seseorang. Seringkali kita punya pandangan tersendiri tentang anugerah sehingga kita berpikir: kalau anugerah Tuhan turun, pasti yang ada hanyalah berkat, kemakmuran, dan kebahagiaan.

Padahal Allah katakan: JalanKu bukan jalanmu, caraKu bukan caramu; sejauh langit dari bumi, demikian bedanya racanganKu dengan rancanganmu. Supaya YUSUF bisa mendapatkan apa yang sudah dijanjikan melalui mimpi (keluarganya tunduk dan menghormati Yusuf), terlebih dahulu Tuhan harus membawa dia ke Mesir. Dan proses menuju janji Tuhan yang luarbiasa itu terasa sangat menyekitkan bagi Yusuf: dia harus hidup jauh dari keluarga dan orang tuanya, dia dijual sebagai budak, dia difitnah dan diperlakukan tidak adil, dia ditipu dan dilupakan.

Mungkin saja respoon Yusuf sama dengan Maria pada waktu pertama kali menarima anugerah Tuhan itu: YUSUF BINGUNG, TIDAK MENGERTI, GELISAH, TAKUT, DST. Akan tetapi karena dia tetap setia kepada Tuhan, maka apa yang sudah dijanjikan Tuhan diberikan dalam hidupnya – dalam sekejab nasibnya berubah menjadi orang besar yang berkuasa dan sangat berpengaruh, bahkan keluarganya tunduk kepadanya.

c. Jangan-jangan anda tidak menyadari bahwa situasi yang tidak menyengkan yang sedang anda rasakan pada saat ini adalah JALAN ANUGERAH TUHAN. Jangan-jangan anda mengeluh, bersungut, dan menyalahkan Tuhan. Jangan-jangan anda mulai berpikir untuk pergi dan meninggalkan Tuhan. Jangan-jangan anda sudah mulai undur dalam pelayanan. Jangan-jangan anda capai untuk berdoa, mendengar Firman, apalagi memberitakan Injil.

Hari ini dengarkan baik-baik: Janganlah jemu-jemu berbuat baik, karena kalau kita tidak menjadi lemah, maka kita akan menuai pada waktunya.

d. Kesaksian: Pdt. Yosia Abdi Saputra tadinya biasa KKR di Istora Senayan Jakarta dengan 12.000 orang. Suatu saat dia merintis sebuah gereja sendiri, dia pikir, pasti yang datang banyak. Tapi ternyata selama beberapa tahun hanya 10 orang saja. Segala cara dan tehnik sudah dicoba, tapi tetap gagal. Saking frustrasinya, kemarin dia cerita, dia pakai gaya Elia – Ambillah rohku daripadaku.

Tapi herannya justru dalam keadaan yang terdesak seperti itu, dia mulai belajar untuk berserah penuh pada Tuhan. Saat itulah anugerah Allah mengalir dalam hidupnya. Tiba-tiba gereja mulai bertumbuh dengan sangat pesat dan saat ini dia punya 2.500 jemaat. Banyak dari antara mereka adalah pengusaha nomer satu Jakarta. Dia baru saja membeli sebuah gedung gereja dengan nilai sekarang sekitar Rp 30 Milyar. Itulah JALAN ANUGERAH TUHAN. Mungkin kalau langsung berhasil, dia sombong. Mungkin kalau hanya pandai khotbah, dia bisa sombong dan karakternya tidak matang. Tapi jalan Tuhan adalah menuntun dia dalam penggembalaan gereja yang penuh dengan tantangan dan problema. Memang terasa sakit, tapi setelah proses selesai, yang pahit berubah menjadi manis. Itu anugerah Tuhan.


3. Anugerah adalah pemberian cuma-cuma.

a. Baca Lukas 1:34-38 !!!

34 Kata Maria kepada malaikat itu: "Bagaimana hal itu mungkin terjadi, karena aku belum bersuami?" 35 Jawab malaikat itu kepadanya: "Roh Kudus akan turun atasmu dan kuasa Allah Yang Mahatinggi akan menaungi engkau; sebab itu anak yang akan kaulahirkan itu akan disebut kudus, Anak Allah. 36 Dan sesungguhnya, Elisabet, sanakmu itu, iapun sedang mengandung seorang anak laki-laki pada hari tuanya dan inilah bulan yang keenam bagi dia, yang disebut mandul itu. 37 Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil." 38 Kata Maria: "Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu." Lalu malaikat itu meninggalkan dia.

b. Sewaktu Maria mendengar tentang berita anugerah tersebut respon berikutnya yang muncul adalah PERTANYAAN – Bagaimana mungkin itu terjadi, bukankah aku belum bersuami? Mana mungkin aku hamil, aku masih perawan?! Kok bisa, tidak masuk akal!

Seringkali kita juga bertanya-tanya kepada Tuhan: Apa iya Tuhan berikan masa depan yang indah bagiku? Masak sih keluarga saya masih bisa dipulihkan? Mana mungkin orang tua saya dipersatukan kembali? Rasanya mustahil studi saya selesai! Bagaimana caranya membayar utang yang sudah menggunung ini! 7 keturunanpun rasanya tidak mungkin selesai!

c. Pada saat Maria bertanya seperti itu, malaikat tersebut menjawab: Roh Kudus akan turun atasmu dan kuasa Allah yang Mahatinggi akan menaungi engkau. Artinya tanpa benih laki-laki, Maria bisa hamil karena Tuhan memberi benih ilahi dalam rahimnya, dan benih tersebut yang menjadikan yang mustahil menjadi tidak mustahil. Tanpa benih ini, mustahil Maria hamil, tapi dengan benih ilahi, Maria hamil dan melahirkan bayi Yesus. Jadi bukan dengan benih kekuatan manusia, tapi melalui benih kekuatan Allah.

Tuhan tau dengan keadaan kita yang sekarang tidak mungkin bagi kita sendiri untuk menggenapi rencana Tuhan dan mewarisi kepenuhan janji FirmanNya dalam hidup kita. Ada hal-hal tertentu yang tidak mungkin kita alami hanya dengan keberadaan kita sekarang ini. Oleh karena itu, perlu campur tangan eksternal / pihak luar. Kalau itu tidak mungkin bagi manusia, itu porsinya Allah – waktunya untuk Allah bergerak dan memberikan benih ilahi / kekuatan ilahi tersebut dalam hidup kita – itulah yang disebut dengan anugerah. Dengan anugerahNya, ada perkara-perkara mustahil yang terjadi dalam hidup kita. Jadi belajarlah hidup dalam anugerah.

d. Anugerah bukan sesuatu yang kita terima sebagai upah / hasil kerja kita. Anugerah adalah sebuah pemberian cuma-cuma dari Tuhan. Mengapa? Karena Allah tau bahwa berusahapun tidak mungkin bagi kita untuk mendapatkan hal tersebut, sebagai Bapa yang baik, Dia memilih untuk memberikannya sebagai anugerah kepada kita. Allah tau sekeras apapun manusia berusaha, tetap saja akan binasa dalam api neraka, oleh karena itu, Yesus menyerahkan nyawaNya untuk memberikan keselamatan kepada kita, itulah anugerah.

Daud adalah orang yang sederhana, setiap hari dia di padang menggembalakan domba, masa depan sebaik apa yang bisa dia harapkan. Kalau sampai dia bisa menjadi raja, itulah anugerah Tuhan.

Tadinya kita hidup dalam dosa dan jauh dari Tuhan, sekarang kita bisa terlibat dalam pelayanan, beribadah tiap minggu, bertumbuh kehidupan rohani kita, dan menyelematkan jiwa-jiwa – itupun anugerah Tuhan.

e. Bagaimana anugerah Tuhan bisa turun dalam hidup kita? Baca Lukas 1:37 !!!

37 Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil."

Alkitab Bahasa Inggris – FOR WITH GOD, THERE IS NOTHING IMPOSSIBLE. Artinya Sebab BERSAMA ALLAH, tidak ada yang mustahil.

f. Kita harus mengerti bahwa Allah sangat suka kalau kita ini bekerja sama dengan dia. Sebagian orang punya tendensi untuk bekerja dan berusaha tapi meninggalkan Allah di belakang. Sebagian lagi hanya berserah kepada Tuhan tanpa berusaha dengan sungguh-sungguh. Kedua-duanya sukar melihat anugerah Allah yang luarbiasa dalam hidup mereka. Yang Allah mau adalah kita bekerjasama bersama-sama dengan Allah. Kita sendiri tidak mampu, tapi dengan kekuatan dan kuasa ilahi dari Allah, tidak ada yang mustahil. Jadi berusahalah dengan segenap kekuatan dan andalkanlah Allah dengan segenap hatimu, maka anugerahNya akan mengalir dengan limpahnya dalam kehidupan kita.

g. Jadi mulai sekarang, belajar untuk melibatkan Allah dalam semua aktivitas kegiatan kita. Studi minta hikmat dari Tuhan; bekerja minta Tuhan buka jalan; negosiasi minta Roh Kudus ajari caranya; melayani minta Tuhan urapi; memberitakan Injil minta kuasa Allah dinyatakan – maka kita akan hidup dalam anugerah pada anugerah Allah yang luarbiasa.

h. Kesaksian:



Penutup:

Hiduplah dalam anugerahNya.

No comments:

Related Pages